M. Ridho Riady Harahap
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif dalam Meningkatkan Keterampilan Passing Bawah Bola Voli Siswa kelas 11 SMA Negeri 1 Percut Sei Tuan M. Ridho Riady Harahap
Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara Vol. 2 No. 5 (2025): Oktober - November 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran kooperatif dalam meningkatkan keterampilan passing bawah bola voli siswa kelas XI SMA Negeri 1 Percut Sei Tuan. Permasalahan utama yang ditemukan adalah rendahnya penguasaan teknik dasar passing bawah, keterbatasan metode pembelajaran konvensional yang masih berpusat pada guru, serta kurangnya motivasi siswa dalam mengikuti pembelajaran bola voli. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dengan desain One Group Pretest–Posttest Design. Subjek penelitian adalah 10 siswa kelas XI yang dipilih secara purposif. Instrumen penelitian berupa tes keterampilan passing bawah bola voli yang dilakukan sebelum(pre-test) dan sesudah perlakuan (post-test). Data dianalisis menggunakan uji-t berpasangan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar sebelum dan sesudah perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada keterampilan passing bawah bola voli. Rata-rata nilai pre-test sebesar 11,0 meningkat menjadi 13,9 pada post-test dengan selisih rata-rata 2,9. Hasil uji-t diperoleh thitung = 29,00 lebih besar dari ttabel = 2,262 (α = 0,05; df = 9), sehingga H₀ ditolak dan H₁ diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif efektif dalam meningkatkan keterampilan passing bawah bola voli siswa kelas XI SMA Negeri 1 Percut Sei Tuan.