Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode Multi-Attribute Utility Theory Untuk Menentukan Prioritas Mustahik Pada Sistem Informasi Zakat Baznas Kabupaten Asahan Hasibuan, Ranis; Suendri, Suendri; Nasution, Adnan Buyung
JISTech (Journal of Islamic Science and Technology) Vol 10, No 1 (2025)
Publisher : UIN Sumatera Utara Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30829/jistech.v10i1.25862

Abstract

Baznas Kabupaten Asahan selama ini mengelola data zakat menggunakan Microsoft Word dan Excel, sehingga berisiko kehilangan data dan memerlukan waktu lama dalam pembuatan laporan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem informasi zakat berbasis komputer yang dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi pengelolaan data muzakki dan mustahik. Sistem ini juga dilengkapi dengan metode Multi-Attribute Utility Theory (MAUT) untuk membantu proses penentuan prioritas penerima zakat secara lebih objektif dan akurat. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan Waterfall, yang meliputi tahap analisis kebutuhan, perancangan sistem, pengkodean, pengujian, dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan mampu mempercepat pengolahan data, meminimalkan risiko kehilangan informasi, serta mendukung pengambilan keputusan dalam menentukan mustahik prioritas di Baznas Kabupaten Asahan. Dengan demikian, sistem ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan dan transparansi dalam pengelolaan zakat.