Fajrina Saripudin, Banafsya
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Total Assets Turnover (TATO) dan  Net Profit Margin (NPM) terhadap Return On Assets (ROA) pada Perusahaan Tambang yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2021 Fajrina Saripudin, Banafsya; Mutawali
Progressus Humanitatis Vol 1 No 1 (2025): Progressus Humanitatis
Publisher : Yayasan Berkah Abadi Mulia Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70285/sd16qk32

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel Total Asset Turnover dan Net Profit Margin terhadap Return On Asset. Populasi sebanyak 14 perusahaan sektor Tambang yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2021. Dengan menggunakan teknik pengambilan sampel (Purposive Sampling) diperoleh sebanyak 3 perusahaan dengan kriteria tertentu. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Sumber data dalam penelitian ini data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda, uji asumsi klasik, uji t, uji f, dan Koefisien Determinasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa secara parsial Total Asset Turnover berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset dimana nilai thitung -3.070583 > ttabel 2.05183 dengan nilai signifikan 0.0051 < 0.05. Dan Net Profit Margin berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset dimana nilai thitung 9.432493 > ttabel 2.05183 dengan nilai signifikan 0.0000 < 0.05. Secara Simultan Total Asset Turnover dan Net Profit Margin berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset dimana nilai fhitung 24.36536 > ftabel 3.32. Dengan nilai signifikan sebesar 0.000000 < 0.05, pada perusahaan Tambang yang terdaftar di Bursa efek Indonesia periode 2012-2021.