Pragasta, Yandiega
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Teknologi Load Balancing pada Router Mikrotik dengan Metode Peer Connection Classifier Pragasta, Yandiega; W, Yunanri.
Digital Transformation Technology Vol. 5 No. 2 (2025): Periode September 2025
Publisher : Information Technology and Science(ITScience)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/digitech.v5i2.6834

Abstract

Teknologi informasi dan komunikasi menjadikan jaringan komputer sebagai infrastruktur utama dalam penyampaian informasi, khususnya dibidang pendidikan. SMAN 3 Sumbawa Besar menghadapi kendala dalam distribusi koneksi internet akibat tingginya trafik dan terbatasnya manajemen bandwidth. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja jaringan melalui penerapan teknologi load balancing menggunakan metode Peer Connection Classifier (PCC) pada router Mikrotik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimental dengan pendekatan Network Development Life Cycle (NDLC), dimulai dari analisis kondisi jaringan, desain topologi, implementasi konfigurasi PCC, hingga pengujian kinerja jaringan. Hasil pengujian menunjukkan peningkatan signifikan pada parameter throughput, delay, dan packet loss setelah diterapkannya konfigurasi PCC. Teknik load balancing ini mampu membagi trafik secara merata ke dua ISP yang tersedia, sehingga meningkatkan efisiensi jaringan dan stabilitas koneksi internet di lingkungan sekolah. Hasil penelitian Mikrotik efektif dalam meningkatkan kualitas layanan jaringan internet, serta direkomendasikan sebagai solusi serupa untuk institusi pendidikan lainnya.