This Author published in this journals
All Journal IPSSJ
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS STRATEGI KOMUNIKASI PESAN KREATIF BERBASIS RECIPROCITY PRINCIPLE PADA PROMOSI PRODUK DI ERA DIGITAL Thasia Nabila
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 05 Oktober (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi digital telah mengubah cara merek berinteraksi dengan konsumen, terutama melalui media sosial yang memungkinkan komunikasi dua arah dan personal. Dalam konteks ini, strategi komunikasi pesan kreatif berbasis reciprocity principle menjadi pendekatan yang efektif untuk membangun hubungan emosional antara merek dan audiens. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana penerapan reciprocity principle digunakan dalam promosi produk di era digital serta mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi efektivitasnya dalam memperkuat kepercayaan dan loyalitas konsumen. Metode yang digunakan adalah studi literatur, dengan menelaah berbagai sumber ilmiah seperti jurnal, buku, dan hasil penelitian terdahulu yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa keberhasilan penerapan reciprocity principle sangat dipengaruhi oleh kualitas konten yang bernilai, keaslian pesan, relevansi dengan kebutuhan audiens, serta kemampuan merek dalam menciptakan interaksi yang bermakna melalui media digital. Selain itu, konsistensi komunikasi, kredibilitas merek, dan penggunaan teknologi yang mendukung personalisasi pesan turut memperkuat efektivitas strategi ini. Penerapan prinsip timbal balik dalam strategi komunikasi kreatif tidak hanya mendorong penjualan, tetapi juga membangun hubungan jangka panjang berbasis kepercayaan dan keterikatan emosional antara merek dan konsumen.