Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan Aplikasi Pengelolaan Data Dan Keuangan Warga Wilayah Bambu Apus Berbasis Java Harisaputra, Taufan
Semnas Ristek (Seminar Nasional Riset dan Inovasi Teknologi) Vol 6, No 1 (2022): SEMNAS RISTEK 2022
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/semnasristek.v6i1.5655

Abstract

Pengelolaan data dan keuangan warga di wilayah RT 003 RW 02 Kelurahan Bambu Apus Kecamatan Cipayung Jakarta Timur masih menggunakan cara manual dengan mencatat ke dalam pembukuan atau arsip. Tujuan penelitian ini adalah membangun sebuah aplikasi untuk mendukung dan mempermudah pengurus RT dalam mengelola data dan keuangan warga. Metode penelitian ini menggunakan Metode Research and Development (R&D) yaitu metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, dan menguji keefektifan produk tersebut. Metode pengumpulan data yang digunakan terdiri dari observasi, wawancara dan studi kepustakaan. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah rancangan aplikasi pengelolaan data dan keuangan warga berbasis java yang sudah dirancang dan dibuat sesuai dengan kebutuhan pada RT 003 RW 02 Kelurahan Bambu Apus Kecamatan Cipayung Jakarta Timur. Dalam melewati tahap pengujian pembuatan aplikasi pengelolaan data dan keuangan warga ini, implementasi untuk aplikasi ini mampumemberikan kemudahan dalam penggunaannya serta keakuratan data yang disimpan ke dalam database komputer.Kata Kunci: Aplikasi, Java, Data Warga, Keuangan, Research and Development.