This Author published in this journals
All Journal Jurnal Saintifik
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Ketersediaan Sumber Daya Manusia Perawat dan Beban Kerja dengan Kualitas Pelayanan Kesehatan di RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2024 Mairanda, Nia; Maryana; Darmoris
Jurnal Saintifik (Multi Science Journal) Vol 23 No 3 (2025): SEPTEMBER
Publisher : Fakultas Pertanian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58222/js.v23i3.511

Abstract

Perawat merupakan bagian penting dari Sumber Daya Manusia Kesehatan (SDMK) yang memiliki peran krusial dalam menjamin kualitas pelayanan di fasilitas kesehatan, namun ketimpangan distribusi tenaga perawat serta tingginya beban kerja masih menjadi isu yang dapat menurunkan mutu layanan, terutama di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara ketersediaan SDM perawat dan beban kerja dengan kualitas pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. (H.C) Ir. Soekarno. Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional dengan pendekatan analitik observasional, melibatkan 60 perawat. analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji Chi Square serta Fisher Exact Test jika diperlukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar perawat menilai ketersediaan SDM tergolong memadai (58,3%) dan beban kerja tergolong ringan (53,3%), sementara kualitas pelayanan dinilai baik oleh 66,7% responden; namun uji statistik menunjukkan tidak terdapat hubungan yang bermakna antara ketersediaan SDM perawat dengan kualitas pelayanan (p=0,116) maupun antara beban kerja dengan kualitas pelayanan (p=0,522). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa ketersediaan tenaga perawat dan tingkat beban kerja tidak memiliki hubungan yang signifikan terhadap kualitas pelayanan, dan mutu layanan tetap dapat dijaga melalui kerja sama tim, kompetensi perawat, serta manajemen pelayanan yang efektif.