Muzakki, Hadad
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Fasilitas, Lokasi dan Citra Destinasi terhadap Minat Berwisata pada Objek Wisata Danau Dua Rasa Labuan Cermin Muzakki, Hadad; Zainurossalamia, Saida
FORUM EKONOMI: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol. 27 No. 2 (2025): April
Publisher : FEB Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jfor.v27i2.2910

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji seberapa pengaruh fasilitas, lokasi dan citra destinasi terhadap minat berwisata pada objek wisata danau dua rasa Labuan Cermin. Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu fasilitas, lokasi dan citra destinasi. adapun variabel terikat yaitu minat berwisata. Populasi dalam penelitian ini adalah 80 orang yang mengetahui tentang Labuan Cermin. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dan non probability sampling. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif, diperoleh secara langsung menggunakan kuesioner. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan SEM-PLS 3.0, termasuk dalam pengujian validitas, reliabilitas, dan koefisien determinasi (R2), serta pengujian hipotesis. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa fasilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap minat berwisata, selanjutnya lokasi berpengaruh signifikan terhadap minat berwisata dan citra destinasi berpengaruh signifikan terhadap minat berwisata pada objek wisata danau dua rasa Labuan Cermin