Nurzaman, Rizki
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Literasi Keuangan Individu Terhadap Pengelolaan Keuangan Pribadi Mahasiswa Jurusan Manajemen Di Universitas Teknologi Digital Nurzaman, Rizki; Heriyanto, Heriyanto
Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis Vol. 16 No. 2 (2025): Vol. 16 No. 2 November (2025)
Publisher : STMIK Dharmapala Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47927/jikb.v16i2.1033

Abstract

Fenomena rendahnya literasi keuangan di kalangan mahasiswa, khususnya mahasiswa jurusan Manajemen, menjadi perhatian utama dalam penelitian ini. Banyak mahasiswa tidak mencatat pengeluaran, tidak memiliki anggaran yang jelas, serta sering mengandalkan pinjaman tanpa strategi pengelolaan yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi seberapa besar dampak literasi keuangan individu terhadap kemampuan mahasiswa jurusan Manajemen di Universitas Teknologi Digital dalam mengelola keuangan pribadinya. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif, dengan data yang dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada 44 responden. Proses pengolahan data dilakukan dengan bantuan perangkat lunak IBM SPSS versi 25, yang meliputi pengujian validitas, reliabilitas, regresi linier sederhana, korelasi, koefisien determinasi, serta uji F. Temuan penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan dan positif antara tingkat literasi keuangan dengan pengelolaan keuangan pribadi (p-value 0,00 < 0,05). Nilai R square sebesar 0,784 mengindikasikan bahwa literasi keuangan menjelaskan sebesar 78,4% variasi dalam pengelolaan keuangan pribadi mahasiswa.