This Author published in this journals
All Journal LoroNG
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Studi Kasus Adaptasi Generasi X dan Generasi Z terhadap Penggunaan Aplikasi Grab dan Gojek di Kota Malang Anshari, Alif Arifzan
LoroNG: Media Pengkajian Sosial Budaya Vol 11 No 1 (2022)
Publisher : Lembaga Kajian, Penelitian dan Pengembangan Mahasiswa Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/lorong.v11i1.2109

Abstract

Ekonomi dan perubahan global dalam teknologi menekankan masyarakat untuk beralih pada e-commerce dan aplikasi berbasis digital. Adanya perubahan ini mempengaruhi dua generasi yang cukup jauh, terutama di Malang, yaitu generasi X dan generasi Z yang terkena dampak dari laju perkembangan modernisasi. Penelitian ini bertujuan menjawab pertanyaan mengenai proses adaptasi serta perbedaan dalamproses penggunaan dan pemanfaatan layanan Grab dan Gojek antara generasi X dan generasi Z. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif komparatif dengan metode pengumpulan data melalui interview. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa masing-masing generasi cukup mudah untuk memahami fitur utama dari Grab dan Gojek, yang kemudian secara bertahap menguasai penggunaan utamanya. Namun terdapat beberapa persamaan dari generasi X dangenerasi Z dalam beradaptasi dan mengadopsi layanan transportasi Grab dalam hal efektivitas waktu, kemudahan mobilitas, keamanan, keuntungan penggunaan, perbandingan dengan layanan konvensional, serta kebaharuan teknologi.