This Author published in this journals
All Journal Qawwam
Binti Anik Sulastri, Binti Anik Sulastri
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH LABEL HALAL TERHADAP PENDAPATAN AGROINDUSTRI OBAT TRADISIONAL DAN TANAMAN REMPAH DI MADURA Binti Anik Sulastri, Binti Anik Sulastri
Qawwam : The Leader's Writing Vol. 3 No. 2 (2022): December
Publisher : Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah Insitut Agama Islam Negeri Kerinci

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32939/qawwam.v2i2.120

Abstract

Madura memiliki potensi pengembangan agroindustri obat tradisional dan tanaman rempah. Peluang pengembangan usaha kecil obat tradisional di Madura sebagai penyokong ekonomi rumah tangga masyarakat masih terbuka luas, juga mengingat Madura memiliki banyak tanaman obat-obatan yang turun temurun dan sudah banyak digunakan untuk kesehatan dan kecantikan. Suatu usaha dalam menghasilkan keuntungan membutuhkan manajemen yang baik seperti memberikan label halal terhadap produk yang ia produksi, sehingga memberikan efek yang berbeda dengan produk yang belum memiliki label halal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh label halal terhadap pendapatan agroindustri obat tradisional dan tanaman rempah. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode survei. Teknik analsis data yaitu analisis Partial Least Square Structural Equation Modeling (PLS-SEM). PLS-SEM yaitu model persamaan struktural untuk mengembangkan atau memprediksi suatu teori yang sudah ada. Model persamaan yang dianalisis adalah model bagian luar (outer model), model bagian dalam (inner model) dan pengujian hipotesis. Hasil analisis PLS, menunjukkan bahwa parameter estimasi antara X dengan Y adalah sebesar -0,530. Dengan taraf signifikansi 0,050 (5%), didapat nilai p-value = 0,029 atau <0,001, dapat diartikan bahwa terdapat pengaruh positif antara Label Halal (X) terhadap Pendapatan Agroindustri (Y).