Ardita, Negi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Formulasi Dan Optimasi Basis Gel Karbopol 940 Dengan Variasi Lidah Buaya dan Trietanolamin (Tea) Ardita, Negi; Amelia, Fitri
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i2.31232

Abstract

Zaman sekarang kosmetik lebih dari sekedar kebutuhan tambahan. Salah satu bentuk kosmetik yang paling umum digunakan adalah bentuk sediaan gel. Gel adalah sistem semipadat yang terdiri dari partikel anorganik kecil atau molekul organik besar yang terendam dalam cairan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui formulasi gel yang stabil secara fisik. Penelitian ini diawali dengan optimasi basis gel karbopol 940 dengan variasi konsentrasi lidah buaya 1, 2, 3, 4 dan 5% dan trietanolamin (TEA) dengan konsentrasi 0.1, 0.2, 0.25, 0.5, 0.75 dan 1%. Selanjutnya evaluasi terhadap basis gel meliputi pengujian pH, uji daya sebar, uji daya lekat dan uji homogenitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua formulasi pada pengujian pH menunjukkan semakin tinggi TEA yang digunakan maka pH nya semakin tinggi. Pada Pengujian Sifat Fisik Gel meliputi daya sebar, daya lekat dan homogenitas pada konsentrasi TEA 0.1 dan 0.2% didapatkan sediaan gel yang memenuhi syarat sediian gel yang baik. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa semua formulasi homogen, sifat kimia dan fisik gel yang terbaik adalah pada basis gel dengan variasi lidah buaya 4% dan TEA 0.1%.