This Author published in this journals
All Journal NUTRIENT JURNAL GIZI
Purba, Seprilia Anastasya
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EVALUASI PROGRAM PENDIDIKAN GIZI DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG PENTINGNYA VARIASI MAKANAN PADA ANAK DENGAN RESIKO GIZI BURUK Srg, Anggi Rona Uli; Syahnabil, Audina; Tambunan, Cindy Yolanda; Nainggolan, Maria Jesika; Purba, Seprilia Anastasya
Nutrient Vol. 3 No. 2 (2023): Nutrient: Jurnal Gizi
Publisher : Poltekkes Kemenkes Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Program pendidikan gizi memiliki peran penting dalam meningkatkan pengetahuan orang tua tentang pentingnya variasi makanan pada anak dengan risiko gizi buruk. Gizi yang cukup dan beragam memainkan peran penting dalam pertumbuhan dan perkembangan anak, terutama pada mereka yang berisiko menderita gizi buruk. Oleh karena itu, evaluasi program pendidikan gizi ini menjadi hal yang sangat relevan dan signifikan. Tujuan dari literatur review ini adalah untuk mengevaluasi efektivitas program pendidikan gizi dalam meningkatkan pengetahuan orang tua tentang pentingnya variasi makanan pada anak dengan risiko gizi buruk. Literatur review ini menyelidiki 10 studi terkait yang telah dilakukan dalam bidang ini, dengan fokus pada metode, hasil, serta faktor-faktor yang memengaruhi keberhasilan program-program tersebut. Hasil literatur review ini menunjukkan bahwa program pendidikan gizi dapatmeningkatkan pengetahuan orang tua tentang variasi makanan yang diperlukan untuk anak-anak dengan risiko gizi buruk. Metode pengajaran yang interaktif, melibatkan orang tua secara aktif, dan memberikan informasi yang mudah dimengerti cenderung lebih sukses. Selain itu, faktor-faktor sosial dan budaya juga memainkan peran penting dalam keberhasilan program ini, seperti kepercayaan dan norma-norma makanan dalam komunitas tertentu.