Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Efisiensi Ekonomi Penggunaan Faktor-Faktor Produksi Tahu di Kota Padang Revi, Debby Shintia; Syahni, Rahmat; Khairati, Rusda
JOSETA Journal of Socio-economics on Tropical Agriculture Vol. 5 No. 2 (2023): August
Publisher : Jurusan Sosial Ekonomi, Fakultas Pertanian, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/joseta.v5i2.467

Abstract

Tahu merupakan salah satu komoditi yang sangat digemari oleh masyarakat. Namun, bahan baku utama pembuatan tahu adalah kedelai impor dengan harga yang relatif tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan faktor-faktor produksi pengolahan kedelai terhadap produksi tahu dan mengetahui efisiensi ekonomi penggunaan faktor-faktor produksi tahu di Kota Padang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei menggunakan 30 produsen tahu yang didapatkan menggunakan metode sensus. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dengan bantuan kuisioner. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian yaitu analisis regresi berganda dengan fungsi Cobb-Douglas dan analisis efisiensi ekonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor produksi bahan baku, tenaga kerja, jam kerja dan mesin giling berpengaruh signifikan terhadap produksi tahu pada agroindustri tahu di Kota Padang dengan koefisien determinasi (R2)= 96,7% sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang belum dimasukkan dalam model.Â