Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi sarana dan prasarana pendidikan di setiap sekolah yang ada di Distrik Muara Tami Kota Jayapura. Penelitian dilakukan dengan survey dan observasi ke setiap sekolah yang ada di Distrik Muara Tami. Dimana ada 10 sekolah SD, 2 sekolah SMP, dan 2 sekolah SMA ynag terdiri dari 1 SMA dan 1 SMK. Hasil menunjukan kondisi eksisting sarana dan prasarana pendidikan yang ada pada Distrik Muara Tami 14 unit sekolah untuk melayani 2.860 jiwa siswa/i yang terdiri dari Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) maupun Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) belum memadai khususnya untuk tingkat SD, tetapi kedepan perlu adanya penambahan sarana dan prasarana pendidikan untuk setiap sekolah yang ada pada Distrik Muara Tami. Kondisi pemenuhan sarana dan prasarana pendidikan pada sekolah – sekolah di Distrik Muara Tami belum berjalan dengan baik, masih terkendala pada proses pendanaan.