Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGAWASAN PENYELENGGARAAN PUSAT KEGIATAN BELAJAR MASYARAKAT (PKBM) OLEH BIDANG PENDIDIKAN NONFORMAL (PNF) DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KEBUPATEN GORONTALO Hanafi, Andri; Gobel, Lisda Van; Bakari , Luthfia
Journal of Governance and Public Administration Vol. 2 No. 4 (2025): September
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jogapa.v2i4.2882

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pengawasan yang dilakukan oleh Bidang Pendidikan Nonformal (PNF) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Gorontalo terhadap penyelenggaraan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM). Fokus utama dalam penelitian ini mencakup tiga aspek, yaitu frekuensi dan intensitas pengawasan, komunikasi, serta kerja sama antara pengawas dan pengelola PKBM. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengawasan terhadap PKBM belum berjalan secara optimal. Pengawasan masih bersifat insidental dan belum terjadwal secara sistematis, sehingga tidak semua PKBM mendapatkan pendampingan yang merata. Komunikasi antara pihak PNF dan pengelola PKBM juga masih terbatas dan kurang terstruktur, yang menyebabkan kesenjangan informasi serta miskomunikasi dalam pelaksanaan program. Selain itu, kerja sama antara kedua pihak masih bersifat administratif dan belum menyentuh kolaborasi strategis yang dapat mendorong inovasi dan pengembangan lembaga PKBM secara berkelanjutan. Penelitian ini menyarankan agar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan melalui Bidang PNF meningkatkan kualitas pengawasan dengan jadwal yang lebih teratur, membangun sistem komunikasi yang terbuka dan responsif, serta menciptakan pola kerja sama partisipatif guna memperkuat peran PKBM sebagai lembaga pendidikan nonformal yang adaptif dan berkualitas.