Rahmawati, Annisa Fadhila
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Literasi Keuangan, Kecerdasan Spiritual, dan Lingkungan Sosial Terhadap Pengelolaan Keuangan Mahasiswa Rahmawati, Annisa Fadhila; S, Aris Eddy; W, Bambang
YUME : Journal of Management Vol 8, No 1 (2025)
Publisher : Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/yum.v8i1.8535

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi keuangan, kecerdasan spiritual, dan lingkungan sosial terhadap pengelolaan keuangan mahasiswa. Pengentahuan literasi keuangan penting dipelajari karena dapat dijadikan bekal mahasiswa dalam pengambilan keputusan terkait dengan pengelolaan keuangan secara bijaksana. Kecerdasan spiritual membantu mahasiswa untuk dapat terhindar dari perilaku konsumtif dengan berdasarkan nilai moral dan pengendalian dari dalam diri setiap individu. Selain dari kedua variabel tersebut, lingkungan sosial turut serta memainkan peran dalam membentuk kepribadian mahasiswa sehingga pengelolaan keuangannya dipengaruhi oleh perilaku dari lingkungan sosialnya. Penelitian ini menggunakan metode literatur riview dengan menganalisis sepuluh jurnal dengan topik tiga variabel dependen yaitu literasi keuangan, kecerdasan spiritual, dan lingkungan sosial, serta variabel independent pengelolaan keuangan dengan objek penelitian pada kalangan mahasiswa. Jurnal yang dicantumkan menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pencarian jurnal dilakukan secara manual menggunakan google schoolar. Literatur riview ini disusun untuk memberikan gambaran secara komperhensif mengenai ketiga variabel dalam membentuk perilaku pengelolaan keuangan yang sehat dikalangan mahasiswa. Kata Kunci: Literasi Keuangan, Kecerdasan Spiritual, Lingkungan Sosial, dan Pengelolaan Keuangan Mahasiswa.