Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bauran pemasaran dengan dimensi 4P (product, price, place,dan promotion) terhadap proses keputusan pembelian pada marketplace Shopee. Penelitian ini termasukkuantitatif, berdasarkan tujuan penelitian ini termasuk penelitian deskriptif. Teknik pengambilan sampel yangdigunakan dalam penelitian ini adalah formula Lameshow, dengan responden minimal sebanyak 100 responden.Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda dengan bantuansoftware SPSS. Berdasarkan hasil analisis desktriptif untuk variabel bauran pemasaran pada marketplace Shopeeberada pada kategori baik dengan rata-rata skor persentase sebesar (83.55%) dan variabel proses keputusanpembelian juga dalam kategori baik dengan persentase sebesar (85.32%). Dari hasil uji hipotesis, variabel bauranpemasaran berpengaruh signifikan terhadap proses keputusan pembelian dengan nilai F hitung>F tabel (32.049 >2.11) dan signifikansi < 0.05. Berdasarkan uji hipotesis secara parsial, dimensi 4P berpengaruh siginifikanterhadap proses keputusan pembelian, dimensi place (X4) paling berpengaruh signifikan terhadap proseskeputusan pembelian dengan nilai t hitung (6.525) > t tabel (1.645) dan nilai signifikansi (0.000)<0.05. Saran daripenelitian ini marketplace Shopee sebaiknya selalu meningkatkan kualitas dan berinovasi, terutama pada startegibauran pemasaran khususnya dimensi 4P karena merupakan dimensi dari bauran pemasaran yang memilikipengaruh signifikan terhadap proses keputusan pembelian pada masa pandemic Covid-19.Kata Kunci-bauran pemasaran, proses keputusan pembelian, Covid-19