Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh ROA, LDR, DER dan Ukuran Perusahaan Terhadap Return Saham Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2020 - 2024 Lestari, Wahyu Sri; Santoso, Budi
Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi Vol. 13 No. 2 (2025): JURNAL RISET MAHASISWA AKUNTANSI VOLUME 13 NOMOR 2 TAHUN 2025
Publisher : Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas PGRI Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jrma.v13i2.12960

Abstract

Pada Pasar modal, return saham menjadi tolak ukur yang mencerminkan tingkat pengembalian yang diperoleh investor atas dana yang diinvestasikan. Untuk mendapatkan return yang baik diperlukan analisis lebih lanjut mengenai kinerja keuangan perusahaan yang dapat dilihat dari rasio keuangannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh ROA, LDR, DER dan ukuran Perusahaan terhadap return saham pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2020 – 2024. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan data sekunder berupa laporan keuangan tahunan yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia serta website resmi masing-masing perusahaan. Metode pengumpulan data menggunakan metode studi pustaka dan dokumentasi. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling, sehingga diperoleh 20 sampel terpilih. Teknik analisis menggunakan analisis regresi data panel yang diolah menggunakan software EViews12. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial ROA berpengaruh negatif signifikan terhadap return saham dan DER berpengaruh positif signifikan terhadap Return saham. Sedangkan variabel LDR dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap return saham. Secara simultan, variabel ROA, LDR, DER dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap return saham.