Nisa Pertiwi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Return On Asset, Debt To Equity Ratio, dan Price To Book Value terhadap Harga Saham di Perusahaan Subsektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017 – 2023 Nisa Pertiwi; Nurhamdi, Muhamad
KREATIF : Jurnal Ilmiah Prodi Manajemen Universitas Pamulang Vol. 12 No. 2 (2024): KREATIF
Publisher : Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/jk.v12i2.y2024.p173-185

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Return On Asset, Debt to Equity Ratio, dan Price to Book Value terhadap harga saham di Perusahaan Subsektor Makanan dan Minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017 – 2023. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan asosiatif dengan bantuan eviews 10. Analisis data yang digunakan adalah uji deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi data panel, estimasi regresi data panel, penentuan model estimasi regresi data panel, persamaan regresi data panel, uji koefisien determinasi, dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian secara parsial menggunakan uji t, Return On Asset tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham dengan nilai signifikasi sebesar 0.4731 > 0,05 dengan nilai thitung 0.724492 < ttabel 2,010634758. Hasil penelitian Debt to Equity Ratio menunjukan terdapat pengaruh signifikan terhadap harga saham dengan nilai signifikasi 0.0045 < 0,05 dengan nilai thitung -3.016108 > ttabel 2,010634758. Hasil penelitian Price to Book Value tidak terdapat pengaruh signifikan terhadap harga saham dengan nilai signifikasi sebesar 0.2991 > 0,05 dengan nilai thitung 1.052411 < ttabel 2,010634758. Hasil pengujian secara simultan untuk pengaruh Return On Asset, Debt to Equity Ratio, dan Price to Book Value menunjukan terdapat pengaruh dengan nilai signifikan F-Stastistic adalah 47.76137 > 2,79 (FTabel) dan memiliki nilai probabilitas F-Statistic sebesar 0.000000 < 0.1. Dapat disimpulkan Return On Asset, Debt to Equity Ratio, dan Price to Book Value berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Hasil uji koefisien determinasi menunjukan nilai R Square (R2 ) sebesar 92%. Hal ini sesuai dengan uji hipotesis bahwa terdapat kontribusi pengaruh Return On Asset, Debt to Equity Ratio, dan Price to Book Value terhadap harga saham.