Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pemanfaatan Minyak Jelantah Menjadi Lilin Aromaterapi Pada Yayasan Bina Masyarakat Hidayah, Ari Sri Rejeki; Lestari, Ida; Izzati, Laudi Sabela; Dewi, Maesanti Puspita
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Minyak jelantah merupakan minyak limbah sisa penggorengan, yang biasanya berasal dari jenis-jenis minyak dari pemakaian rumah tangga. Setiap rumah tangga rata-rata mengonsumsi 2-5 liter minyak goreng setiap bulannya, sehingga setiap bulannya ada jutaan liter minyak jelantah yang berpotensi mencemari lingkungan. Apabila sudah bercampur dengan air, minyak jelantah akan sulit untuk dipisahkan dan akan menyumbat saluran air. Jika dimanfaatkan dengan baik minyak jelantah memiliki nilai ekonomis yang dapat memberikan penghasilan, salah satu ide usaha yang dapat dilakukan yaitu mengolah atau memanfaatkan minyak jelantah menjadi lilin aromaterapi. Tujuan dari pengabdian ini adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat bahaya dari minyak jelantah dan memberikan ide usaha di tengah pandemi yang banyak orang masih awam dengan pemanfaatan minyak jelantah. Metode yang diberikan adalah memberikan pengajaran serta sosialisai kepada Yayasan Bina Masyarakat bagaimana mengolah minyak jelantah menjadi lilin aromaterapi yang layak jual serta menambah penghasilan. Hasil dari pengabdian kemasyarakatan ini adalah para peserta dari Yayasan Bina Masyarakat telah mampu membuat lilin aromaterapi dari minyak jelantah dan dapat diterapkan untuk usaha kecil yang tidak pernah terfikirkan oleh mereka. Baiknya untuk pemasaran lilin aromaterapi ini menggunakan media sosial agar cakupan pembeli lebih luas, pendapatan yang didapat akan lebih banyak, dan perkembangan usaha semakin pesat.Kata Kunci: Minyak Jelantah; Lilin Aromaterapi; Ide Usaha ; Limbah
Pemanfaatan Minyak Jelantah Menjadi Lilin Aromaterapi Kepada Yayasan Bina Masyarakat Indonesia Rejeki Hidayah, Ari Sri; Lestari, Ida; Sabella, Laudi; Dewi, Maesanti Puspita
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2022): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Minyak goreng merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia sebagai alat pengolah bahan–bahan makanan. Pengelolaan limbah minyak goreng yang tidak sesuai dengan proses pengolahan yang benar dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan maupun lingkungan. Minyak goreng bekas atau minyak jelantah ini adalah minyak goreng yang sudah digunakan berulang-ulang (4 kali) pemakaiannya dan minyak tersebut sudah turun kualitasnya. Salah satu inovasi yang dapat dilakukan yaitu memanfaatkan Minyak Jelantah dengan cara mengubah nya menjadi lilin Aromatherapi. Metode yang digunakan dalam Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini dilaksanakan dalam bentuk diskusi dan metode praktik secara langsung. Dapat disimpulkan bahwa dari kegiatan tersebut dapat meningkatkan pemahaman dan pengetahuan peserta dalam pengolahan minyak goreng jelantah menjadi produk yang ramah lingkungan seperti lilin aroma therapi. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat khusus nya para peserta yang hadir akan lebih sadar akan bahaya nya minyak jelantah yang di buang ke lingkungan dan bahaya minyak jelantah untuk Kesehatan jika terus di konsumsi.Kata Kunci: Minyak Jelantah, Lilin Aromaterapi, Pencemaran Lingkungan