Andyny, Meyly
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (Lkpd) Interaktif Berbasis Ict Berbantuan Software Construct 2 Untuk Peserta Didik Mts Andyny, Meyly
Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan [JIMEDU] Vol 2, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (682.809 KB)

Abstract

Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) merupakan bahan ajar yang digunakan untuk memaksimalkan pemahaman siswa. LKPD memuat sekumpulan tugas mendasar siswa yang dilengkapi dengan materi, ringkasan, serta petunjuk pelaksanaan yang sesuai dengan indikator pencapaian. Penggunaan LKPD dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana LKPD interaktif berbasis ICT berbantuan software Construct 2 untuk siswa MTs kelas VII pada materi hubungan antar sudut serta untuk mengetahui kelayakan dan respon siswa. Model pengembangan yang digunakan adalah model 4-D atau 4-P yang dimodifikasi menjadi tiga tahap, yaitu tahap pendefinisian (define), tahap perancangan (design), dan tahap pengembangan (develop). Subjek penelitian ini adalah siswa MTs Amaliyah Sunggal kelas VII dengan menggunakan skala kecil sebanyak 10 orang siswa. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket yang terdiri dari angket penilaian ahli materi, angket penilaian ahli media, dan angket respon siswa. LKPD interaktif berbasis ICT berbantuan software Construct 2 pada materi hubungan antar sudut yang dikembangkan memenuhi kriteria sangat layak digunakan untuk siswa MTs kelas VII. Kelayakan terlihat dari hasil penilaian validator, dimana dari hasil penilaian ahli materi diperoleh nilai 88,2% dengan kategori sangat layak, dari ahli media diperoleh nilai 88,4% dengan kategori sangat layak, dan angket respon siswa diperoleh nilai 91,8% dengan kategori sangat menarik.