This Author published in this journals
All Journal Karimah Tauhid
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Karimah Tauhid

Perbandingan Tepung Tapioka Dan Tepung Pisang Kepok Pada Pembuatan Boba Dengan Penambahan Sari Kurma Comparison of Tapioca Flour and Kepok Banana Flour in Boba Production with the Addition of Date Extract Muyasar, Nur Alya; Amalia , Lia; Nurhalimah, Siti
Karimah Tauhid Vol. 4 No. 5 (2025): Karimah Tauhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/karimahtauhid.v4i5.18844

Abstract

Boba adalah minuman manis yang umumnya mengandung gula tambahan dalam jumlah besar. Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan tepung pisang kepok dan sari kurma sebagai alternatif bahan baku guna meningkatkan kadar serat kasar dan menciptakan rasa manis alami pada boba, serta memperkaya nilai gizi produk. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dua faktor, yaitu faktor A (perbandingan antara tepung tapioka dan tepung pisang kepok) dengan tiga perlakuan (A1=50%:10%, A2=40%:20%, A3=30%:30%) serta faktor B (penambahan sari kurma) dengan dua perlakuan (B1=20%, B2=25%). Analisis meliputi uji kimia (kadar air, abu, dan serat kasar), uji sensoris, dan uji hedonik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa formulasi dapat menghasilkan kadar air, abu, dan serat kasar yang sebanding dengan hasil penelitian sebelumnya. Kombinasi terbaik yaitu A3B1 (tepung 30%:30% dan sari kurma 20%) menghasilkan serat kasar 5,03%, kadar gula 5,41%, warna cokelat tua, rasa khas tanpa rasa getir, aroma khas pisang tanpa bau mengganggu, tekstur kenyal namun tidak keras saat dikunyah, serta skor kesukaan sebesar 5,39 yang tergolong cukup disukai panelis. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan tepung pisang kepok dan sari kurma dapat meningkatkan kandungan gizi boba. Penelitian selanjutnya disarankan mengevaluasi kombinasi bahan tersebut agar rasa manis lebih optimal dan masa simpan produk dapat ditingkatkan melalui variasi kemasan.