Tujuan pelaksanaan kegiatan Pengabdian ini adalah untuk memberikan pemahaman dan penjelasan terkait pencegahan bencana alam gempa bumi dalam perspektif hubungan internasional kepada siswa-siswi SD YPPK Gembala Baik Abepura. Mengapa penting simulasi ini karena dengan melakukan pengenalan terkait waspada gempa kepada siswa-siswi SD sejak dini maka akan memberikan rasa aman bagi siswa-siswi SD dan tercipta pemahaman baru terkait pentingnya mengetahui cara menyelamatkan diri pada saat bencana alam gempa bumi terjadi bagi siswa siswi ini. Selain itu tujuan lainnya dari kegiatan ini adalah mendapatkan mitra strategis yaitu pihak SD YPPK Gembala Baik yang ada di wilayah kota Jayapura sehingga berbagai kegiatan dapat dilakukan oleh Universitas Cenderawasih terutama Prodi Hubungan Internasional dengan sekolah ini di beberapa waktu kedepan. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah perkenalan dan kegiatan presentasi berupa video mitigasi bencana gempa bumi dan simulasi cara menyelamatkan diri pada saat gempa bumi terjadi juga tanya jawab dengan siswa dan guru di sekolah ini. Luaran kegiatan pengabdian ini adalah video kegiatan dan laporan pengabdian.