Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DDENGAN PERILAKU AMAN PADA PEKERJA BENGKEL LAS DI KECAMATAN KOTA BARU M. Endrian Vladymir
Jurnal Cakrawala Ilmiah Vol. 3 No. 9: Mei 2024
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kecelakaan kerja setiap tahunnya mengalami peningkatan. Kecelakaan kerja yang terjadi, 88% disebabkan oleh perilaku tidak aman, sehingga untuk mencegah terjadinya kecelakaan kerja maka pekerja harus menerapkan perilaku aman. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan perilaku aman pada pekerja bengkel las di Kecamatan Kota Baru Kota Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh pekerja bengkel las yang ada di Kecamatan Kota Baru. Sampel penelitian adalah pekerja las yang ada di Kecamatan Kota Baru tahun 2023 yang berjumlah 66 orang. Sampel pada penelitian ini diambil menggunakan teknik accidental sampling. Instrumen penelitian adalah kuesioner. Teknik pengambilan data menggunakan teknik wawancara. Data dianalisis menggunakan uji Chi Square. Sebanyak 59,1% responden kurang baik menerapkan perilaku aman, 57,6% responden memiliki persepsi risiko kurang baik, 69,7% responden memiliki motivasi kurang baik dan 66,7% responden memiliki pengetahan kurang baik. Hasil bivariat menunjukka ada hubungan antara persepsi risiko (p=0,040), motivasi (p=0,019) dan pengetahuan (p=0,000) dengan perilaku aman pekerja bengkel las di Kecamatan Kota Baru. Saran yang Diharapkan kepada pemilik bengkel las untuk selalu memberikan pelatihan, edukasi kepada pekerja tentang keselamatan dan kesehatan kerja khususnya faktor penyebab kecelakaan kerja di bengkel las