Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi Algoritma Burrows-Wheeler Transformation Pada Aplikasi Kumpulan Manga Berbasis Android hanggoro, Dodo
Jurnal Ilmu Komputer, Teknologi Dan Informasi Vol 2 No 1 (2024): Januari 2024
Publisher : CV. Graha Mitra Edukasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62866/jurikti.v2i1.119

Abstract

Aplikasi Manga merupakan aplikasi yang digunakan untuk membaca komik Jepang secara online. Aplikasi Manga akan menampilkan isi dari suatu cerita dalam bentuk gambar-gambar yang tidak sedikit karena alur cerita yang begitu panjang. Satu gambar memiliki ukuran yang besar, untuk satu chapter dari satu manga memiliki 15 gambar, dalam satu manga memiliki gambar hingga ratusan chapter. Karena banyaknya gambar yang akan disimpan maka membutuhkan ruang penyimpanan yang besar. Keterbatasan kapasitas dari media penyimpanan online membuat gambar manga yang disimpan menjadi lebih sedikit. Untuk memperkecil ukuran suatu gambar dapat menggunakan proses pemampatan. Pemampatan atau kompresi merupakan proses yang bertujuan untuk memperkecil ukuran suatu gambar. Penelitian ini akan menggunakan Metode Burrows-Wheeler Transformation untuk mengompresi (mengecilkan) ukuran suatu orisinalitas gambar. Metode ini dapat meningkatkan efektifitas teknik kompresi. Metode BWT akan mengkompresi kumpulan gambar manga yang ada di aplikasi android, dimana sering banyaknya keluhan dari para penggunanya yang di karenakan gambar manga yang ada di aplikasi android penyedia layanan online kumpulan manga tersebut terlalu besar sehingga banyak memakan kapasitas yang ada di android bagi para penggunanya.