Pravda, Michellia Delphi Isfahan
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Prototype Sistem Pemantauan Kebocoran Gas LPG Menggunakan Sensor MQ-5 dan DHT11 dengan Metode Fuzzy Mamdani Pravda, Michellia Delphi Isfahan; Rakhmat Kurniawan R
CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) Vol. 10 No. 2 (2025): Juli 2025
Publisher : Universitas Negeri Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24114/cess.v10i2.67148

Abstract

LPG merupakan sumber energi yang umum digunakan dan terjangkau, namun potensi kebocoran gas sering diabaikan. Penelitian ini merancang dan mengimplementasikan sistem prototype pemantauan kebocoran gas LPG berbasis mikrokontroler ESP8266 dengan dua mode kerja, yaitu otomatis (default) dan manual. Sistem menggunakan sensor MQ-5 untuk mendeteksi gas (metana, propana, butana, dan LPG) serta sensor DHT11 untuk mengukur suhu dan kelembaban. Data diolah menggunakan logika fuzzy Mamdani untuk menentukan tingkat bahaya dan menghasilkan output dalam bentuk sinyal PWM (0–255) guna mengontrol buzzer dan exhaust fan. Karena ESP8266 tidak memiliki output analog, PWM digunakan untuk mensimulasikan sinyal analog. Hasil pengujian menunjukkan sistem berfungsi sesuai rancangan dengan tingkat akurasi 100% dalam mendeteksi kebocoran gas dan memberikan respons melalui aktuator secara otomatis. Data pembacaan sensor dan hasil inferensi fuzzy ditampilkan secara real-time melalui OLED display serta dikirim ke database MySQL menggunakan Node-RED dengan protokol MQTT. Sistem juga mampu mengirimkan notifikasi kepada pengguna dengan rata-rata waktu pengiriman ±5 detik setelah deteksi. Sistem ini mendukung pemantauan berbasis IoT secara efisien dan mampu memberikan peringatan dini secara lokal maupun jarak jauh untuk meningkatkan keselamatan pengguna.