Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Perancangan Dan Implementasi Water Heater Terintegrasi Telegram Utama, Nur Cahya; Sani, Muhammad Ikhsan; Handayani, Rini
eProceedings of Applied Science Vol. 9 No. 4 (2023): Agustus 2023
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mandi air hangat dapat menenangkan tubuh dan pikiran setelah melakukan aktivitas yang melelahkan dan berkutat dengan banyaknya pekerjaan. Tetapi mendapatkan air panas untuk mandi menggunakan water heater memerlukan waktu yang lama, dengan mengintegrasikan sistem water heater dengan Telegram menghidupkan water heater dari jarak jauh dapat dilakukan. Bot Telegram mengaktifkan sistem water heater melalui modul ESP8266, mikrokontroller arduino sebagai pusat sistem mengaktifkan mekanisme untuk mengisi air pada tanki, lalu air akan dipanaskan menggunakan Screw Plug Immersion Heater, sensor suhu DS18B20 akan mendeteksi panas suhu air lalu mengirimkan data ke mikrokontroller arduino. Sistem water heater akan berhenti memanaskan air saat suhu air yang ditentukan melalui Telegram sudah tercapai lalu pemanas akan berada dalam kondisi mati, lalu sistem akan menyala lagi saat suhu air lebih kecil dari suhu yang ditentukan. Data suhu air akan dikirimkan oleh mikrontroller arduino ke Telegram melalui modul ESP8266. Dengan perancangan sistem water heater seperti ini dapat menghemat waktu untuk menunggu air panas sebelum digunakan karena dapat mengaktifkan sistem dari jauh kapanpun dimanapun dan dapat menjaga panas air tetap stabil pada suhu yang ditentukan menggunakan PID..Kata kunci— water heater, Telegram, jarak jauh, PID
Tantangan Penyediaan Listrik Di Lahan Pertanian Terbatas : Keseimbangan Antara Kebutuhan Energi Dan Luasan Lahan Utama, Nur Cahya; Virgono, Ir Agus; Saputra, Randy Erfa
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 5 (2025): Oktober 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak—Meningkatnya permintaan listrik di daerahpertanian terpencil dengan lahan terbatas menghadirkantantangan krusial bagi pembangunan berkelanjutan. Makalahini mengusulkan solusi energi surya menggunakan panel suryamodular dengan struktur geometris unik—bentuk gelombang,kerucut, jamur, dan pohon—yang dirancang untukmemaksimalkan pembangkitan energi dengan pemanfaatanlahan minimal. Sistem lengkap yang mengintegrasikankomponen perangkat keras seperti ESP32, sensor INA219,baterai litium-ion, dan dasbor pemantauan berbasis web secarareal-time dikembangkan dan diuji di lapangan. Analisiskomparatif tegangan, arus, dan energi per satuan luasmenegaskan bahwa panel berbentuk gelombang mengunggulipanel lainnya dalam hal kepadatan energi dan kemampuanadaptasi. Penelitian ini berkontribusi pada strategi praktisuntuk implementasi energi terbarukan di lingkungan pedesaanyang terbatas.Keywords—Photovoltaic (PV), limited land agriculture,renewable energy, solar panel design, real-time monitoring,ESP32, INA219, energy efficiency.