Dwilita, Handriyani Dwilita
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERAN AUDIT INTERNAL DALAM PENERAPAN MANAJEMEN RISIKO DI PT TOLAN TIGA INDONESIA Harianto, Najla; Franita, Riska; Dwilita, Handriyani Dwilita
NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial Vol 12, No 7 (2025): Nusantara : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jips.v12i7.2025.2860-2866

Abstract

Peran audit internal dalam mendukung efektivitas manajemen risiko di PT Tolan Tiga Indonesia, sebuah perusahaan yang bergerak di sektor perkebunan kelapa sawit. Menggunakan pendekatan kualitatif, data diperoleh melalui wawancara dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa audit internal memiliki kontribusi penting dalam proses identifikasi, evaluasi, dan pengendalian risiko strategis, operasional, hingga risiko lingkungan. Meskipun struktur manajemen risiko belum sepenuhnya terpusat, perusahaan telah mengadopsi prinsip Good Corporate Governance (GCG) dan kerangka COSO dalam menjalankan sistem pengendalian internal. Audit internal juga berperan dalam memberikan jaminan dan rekomendasi terhadap tindakan mitigasi risiko serta pelaporan yang transparan kepada manajemen. Diperlukan penguatan melalui pembentukan unit audit internal independen di tingkat pusat agar pengawasan risiko dapat dilakukan secara menyeluruh dan konsisten di seluruh entitas perusahaan