Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Riwayat ASI Ekslusif terhadap Dermatitis Atopi Rana Mufidah Raydian
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 2 No. 3 (2015): JURNAL AGROMEDICINE
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dermatitis Atopi (DA) menjadi masalah kesehatan terutama pada balita dikarenakan sifatnya yang cenderung mengalami kekambuhan jika terpapar faktor risiko. Dermatitis atopi biasanya muncul dimasa kecil, DA dapat terjadi jika terjadi diseregulasi pada IgE yang mengakibatkan kerusakan epidermal barrier, salah satu faktor yang dapat mencega terjadinya DA adalah ASI. ASI eksklusif dapat melindungi anak dari penyakit DA karena kandungan antibodi Th1 and asam lemak esensial yang ada dalam ASI yang dapat melindungi bayi baru lahir dan mencegah timbulnya resiko alergi terutamadermatitis atopik. Sehingga riwayat pemberian ASI yg baik mampu mengurangi dari DA. [J Agromed Unila 2015; 2(3):357-359]Kata kunci: ASI eksklusif, dermatitis atopi, penyakit kulit
Dermatitis Atopik pada Anak dengan Riwayat Pemberian ASI Ekslusif Rana Mufidah Raydian; Ety Apriliana; Dian Isti Angrani
Jurnal Agromedicine Unila: Jurnal Kesehatan dan Agromedicine Vol. 4 No. 2 (2017): Jurnal Agromedicine
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dermatitis atopik menjadi masalah kesehatan terutama pada anak dikarenakan sifatnya yang cenderung mengalami kekambuhan jika terpapar faktor risiko. Dermatitis atopik dapat terjadi jika terjadi diseregulasi pada IgE yang mengakibatkan kerusakan epidermal barrier. ASI eksklusif dapat melindungi anak dari penyakit dermatitis atopik karena kandungan antibodi Th1 dan asam lemak esensial yang ada dalam ASI yang dapat melindungi bayi baru lahir dan mencegah timbulnya resiko alergi terutama dermatitis atopik. Riwayat pemberian ASI yang baik mampu mengurangi dermatitis atopik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan riwayat ASI ekslusif terhadap kejadian dermatitis atopik pada anak usia 2-5 tahun di Poliklinik Rawat Jalan Kulit dan Kelamin Rumah Sakit Umum Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung. Metode penelitian ini adalah observasional dengan pendekatan cross sectional. Jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 67 orang dengan metode consecutive sampling. Analisis dilakukan menggunakan uji Chi square, dan didapatkan hasil p= 0,001. Hal tersebut menunjukkan bahwa terdapat hubungan bermakna riwayat ASI ekslusif terhadap kejadian dermatitis atopik pada anak usia 2-5 tahun di Poliklinik Rawat Jalan Kulit dan Kelamin Rumah Sakit Umum Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung.Kata kunci: ASI eksklusif, dermatitis atopi, penyakit kulit, riwayat atopi