This Author published in this journals
All Journal Senadika
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kesiapan Pekerja Terhadap Impelementasi Transformasi Digital Pada Proyek Konstruksi Di Kota Surabaya Indirani, Dwi Novita; Beatrix, Michella
PROSIDING SENADIKA : Seminar Nasional Akademik Vol 1 No 1 (2024): PROSIDING SEMINAR NASIONAL AKADEMIK (SENADIKA) 2024
Publisher : PROSIDING SENADIKA : Seminar Nasional Akademik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era digital saat ini, teknologi telah menjadi alat yang dapat memenuhi sebagian besar kebutuhan, termasuk dalam dunia bisnis. Kemajuan teknologi digital telah membawa perubahan signifikan di berbagai bidang. Tingginya permintaan sumber daya manusia di sektorteknologi informasi mendorong banyak pihak untuk beralih ke digital. Transformasi Digital merupakan proses perubahan yang direncanakan dan dilaksanakan secara aktif, yang dipengaruhi oleh teknologi digital. Tak dapat dipungkiri bahwa Transformasi Digital telah memberikan manfaat bagi para pengusaha di sektor konstruksi di setiap tahap proyek. Hal ini berkontribusi pada peningkatan kolaborasi, mempercepat proses desain dan konstruksi, serta mengoptimalkan pemeliharaan bangunan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untukmengetahui prosentase pekerja konstruksi yang siap terhadap penerapan Transformasi Digital di Kota Surabaya. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif dengan metode statistik regresi linier sederhana untuk menganalisis variabel bebas dan terikat yang berkaitan dengan Transformasi Digital. Data akan dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada responden konstruksi, konsultan, dan kontraktor proyek konstruksi di Kota Surabaya. Dari hasil penelitian didapatkan nilai prosentase pekerja konstruksi yang siap menerapkan Transformasi Digital di Kota Surabaya sebesar 0,12%.