This Author published in this journals
All Journal AGRISCIENCE
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Risiko bisnis UMKM jamu bubuk merek Bayu Alam di Kabupaten Jombang Kusuma, Levi Larasati; Hayati, Mardiyah
Agriscience Vol 4, No 3: Maret 2024
Publisher : Universitas Trunojoyo Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/agriscience.v4i3.25532

Abstract

UMKM Bayu Alam merupakan salah satu UMKM di Jombang Jawa Timur yang telah mampu membantu perekonomian keluarga. Suatu usaha akan menemukan risiko-risiko yang perlu dipertimbangkan dan diperbaiki, sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi risiko-risiko usaha pada UMKM Bayu Alam dan menyusun strategi solutif untuk mengatasi risiko tersebut. Metode penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan perhitungan FMEA (Failure Mode and Effect Analysis) untuk mengetahui risiko-risiko prioritas yang dihadapi pemilik UMKM Bayu Alam. Hasil penelitian ini adalah terdapat beberapa risiko dalam setiap proses usaha mulai dari risiko produksi, operasional, keuangan, dan pasar. Ditemukan beberapa risiko dengan nilai yang tinggi berdasarkan nilai RPN. Risiko dengan nilai RPN tertinggi adalah pencapaian target produksi dengan nilai sebesar 210. Risiko yang terpilih mendapatkan strategi rekomendasi yakni memberi jadwal untuk target produksi, pembaharuan model kemasan, memperluas jaringan pemasok bahan baku dan pendukung lainnya, menambahkan bahan pelindung dalam proses pengiriman barang, selalu memberikan pelayanan terbaik, harga diskon, dan memperluas jaringan pemasaran. Beberapa saran strategi tersebut dapat dilakukan secara bergiliran maupun bersamaan yang bergantung pada waktu dan kebutuhan.Kata Kunci: UMKM, Risiko, FMEA, Strategi