Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Edukasi Standar Akuntansi untuk Meningkatkan Literasi Akuntansi Siswa di SMKN 6 Kota Serang Rismawati; Vani Vauliyanti
Journal of Innovation and Sustainable Empowerment Vol. 4 No. 3 (2025)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Kuningan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25134/jise.v4i3.180

Abstract

Dalam upaya meningkatkan kompetensi akuntansi pada tingkat vokasi, program pengabdian ini dilaksanakan untuk memberikan penguatan pemahaman siswa mengenai standar akuntansi melalui pembelajaran berbasis praktik. Berdasarkan hasil pre-test dan post-test, pemahaman siswa mengenai standar akuntansi mengalami peningkatan sebesar 19%, yang menunjukkan adanya kebutuhan intervensi pembelajaran yang lebih aplikatif dan terstruktur. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan literasi akuntansi siswa melalui pendekatan Service Learning, yaitu pembelajaran berbasis pelayanan yang menghubungkan teori dengan praktik lapangan. Pelaksanaan kegiatan meliputi penyuluhan konsep SAK dan PSAK, diskusi interaktif, studi kasus transaksi, serta simulasi penyusunan laporan keuangan sederhana. Tahapan pelaksanaan mencakup persiapan materi, pemaparan konsep, learning by doing, serta evaluasi untuk mengukur peningkatan penguasaan peserta. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa siswa tidak hanya mampu mengenali konsep dasar standar akuntansi dan memahami aturan pencatatan transaksi, tetapi juga lebih percaya diri dalam menyelesaikan latihan praktik. Dengan demikian, pembelajaran aplikatif berbasis praktik nyata terbukti efektif dalam memperkuat literasi akuntansi siswa. Program ini direkomendasikan untuk dilanjutkan melalui pendampingan rutin, penyediaan modul sederhana, dan kerja sama berkelanjutan antara perguruan tinggi dan sekolah untuk mendukung kesiapan siswa menghadapi kebutuhan industri modern.