Furu, Silmi Rahmawati
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH KUALITAS KEHIDUPAN KERJA UNTUK MENINGKATKAN KEPUASAN KERJA DAN KINERJA PEGAWAI DI UPTD PUSKESMAS KAIMANA Furu, Silmi Rahmawati; Safrizal, Helmi Buyung Aulia
Jurnal Ilmiah Manajemen dan Bisnis (JIMBis) Vol 2 No 2 (2023): Mei
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STIESIA) Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24034/jimbis.v2i2.5743

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas kehidupan kerja terhadap kepuasan Kerja dan kinerja pegawai serta untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja pegawai UPTD Puskesmas Kaimana. Permasalahan yang ada pada penelitian ini yaitu pelayanan loket pendaftaran dan pada pelayanan di unit laboratorium. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas kehidupan kerja berpengaruh terhadap kepuasan kerja, kinerja pegawai dan pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja pegawai di UPTD Puskesmas Kaimana. Hasil dari penelitian ini yaitu (1) Kualitas kehidupan kerja mempengaruhi kepuasan kerja Puskesmas Kaimana. Hal ini berdasar uji t pada regresi persamaan 1 yang didapat karena nilai thitung > ttabel (4,576 > 2,010). (2) Kualitas kehidupan kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai Puskesmas Kaimana Hal ini berdasar uji t pada regresi persamaan 2 yang didapat karena nilai thitung > ttabel (3,499 > 2,011). (3) Kepuasan kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai Puskesmas Kaimana. Hal ini berdasar uji t pada regresi persamaan 2 yang didapat karena nilai thitung > ttabel (2,086 > 2,011).