Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode Naïve Bayes Pada Aplikasi Ayo Playon Kurniawan, Dimas Eri; Swanjaya, Daniel; Wulanningrum, Resty
Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi) Vol. 6 No. 2 (2022): PROSIDING SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI TAHUN 2022
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/inotek.v6i2.2579

Abstract

Pajero Athletic Club merupakan kumpulan pemuda yang berlatih lari jarak jauh secara intensif dibawah naungan Komite Olahraga Nasional Kota Malang. Dalam seleksi atlet lari jarak jauh Pajero Athletic Club proses seleksinya dinilai didasarkan penilaian pelatih yang meliputi hasil tes fisik serta tes pendukung lainnya. Proses penilaian pelatih masih brsifat subjektif hal ini terjadi karena faktor kedekatan atlet dengan pelatih. Proses seleksi atlet melibatkan banyak kriteria yang dinilai, sehingga dalam penyeleksiannya diperlukan sebuah sistem pendukung keputusan multikriteria untuk hasil yang lebih objektif. Berdasarkan permasalahan tersebut perlunya perbaikan dalam proses seleksi atlet yang melibatkan banyak kriteria yang dinilai, sehingga dalam penyeleksiannya diperlukan sebuah aplikasi untuk mendukung keputusan untuk hasil yang lebih objektif. Naïve bayes digunakan untuk klasifikasi seleksi atlet dimana dapat mengetahui mengenai keterangan lolos dan tidak lolos. Berdasarkan uji coba pada salah satu data seleksi atlet penelitian menghasilkan rekomendasi atlet terbaik dengan nama Nanda Eka S dengan nilai 0,9998. Penentuan hasil pemilihan atlet diperoleh dari penentuan nilai probabilitas atlet yang lolos melalui proses naïve bayes. Hasil dari aplikasi ini membuktikan bahwa aplikasi ini dapat membantu pelatih dalam proses pemilihan atlet lari jarak jauh Pajero Athletic Club untuk memaksimalkan prestasi atlet dalam berbagai kejuaraan lari.