Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penyesuaian Diri pada Siswa Rantau di SMK Radem Umar Said Kudus Muhammad Rizqi Maulana; Dhini Rama Dhania
Jurnal Ilmu Multidisiplin Vol. 4 No. 3 (2025): Jurnal Ilmu Multidisplin (Agustus - September 2025)
Publisher : Green Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jim.v4i3.1131

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi penyesuaian diri siswa rantau di SMK Raden Umar Said Kudus. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif menggunakan metode fenomenologi. Teknik pengumpulan data meliputi observasi dan wawancara mendalam kepada tiga informan yang merupakan siswa rantau. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyesuaian diri siswa dipengaruhi oleh faktor internal seperti kepribadian dan pengalaman hidup, serta faktor eksternal seperti dukungan sosial, budaya, dan religiusitas. Setiap informan memiliki perbedaan karakteristik kepribadian yang memengaruhi proses penyesuaian mereka di lingkungan baru. Hambatan yang umum dialami adalah kesulitan membangun relasi sosial, perbedaan budaya, adaptasi terhadap lingkungan sekolah, serta rasa rindu terhadap keluarga. Dukungan sosial dari teman, keluarga, dan lingkungan sekitar berperan penting dalam mempermudah proses penyesuaian diri. Penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan penyesuaian diri siswa rantau dipengaruhi oleh kombinasi antara faktor individu dan lingkungan.