Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kompensasi, Motivasi Kerja Dan Kedisiplinan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Kantor Bupati Kabupaten Kupang Sri Endar Utami; Made Denny Oktariyana; Imelda Asnat Verowati Lo’o
MUARA EKONOMI : Jurnal Ilmiah Ilmu Ekonomi, Manajemen & Bisnis Vol. 1 No. 3 (2025): Juli
Publisher : CV Muara Edukasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64365/muanomi.v1i3.58

Abstract

Pentingnya peningkatan kinerja sumber daya manusia di setiap organisasi, baik pemerintah maupun non-pemerintah, untuk menghadapi dinamika kerja yang semakin kompetitif. Kinerja karyawan dipengaruhi oleh beberapa faktor, di antaranya adalah kompensasi, motivasi kerja, dan kedisiplinan kerja. Namun, data yang ada menunjukkan bahwa pencapaian kinerja di Kantor Bupati Kabupaten Kupang mengalami perlambatan, yang dapat terlihat dari rata-rata capaian kinerja yang menurun menjadi 54,59% pada tahun 2023. Hal ini mendorong dilakukannya penelitian untuk menganalisis pengaruh ketiga faktor tersebut terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini diuji menggunakan analisis regresi linier berganda. Populasi penelitian adalah seluruh karyawan/pegawai Kantor Bupati Kabupaten Kupang yang berjumlah 221 orang. Sampel sebanyak 142 orang ditentukan menggunakan rumus Slovin. Data primer dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompensasi, motivasi kerja, dan kedisiplinan kerja memiliki pengaruh yang signifikan secara simultan (bersama-sama) terhadap kinerja karyawan di Kantor Bupati Kabupaten Kupang. Secara parsial, motivasi kerja dan kedisiplinan kerja ditemukan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Sementara itu, kompensasi berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja karyawan.