Ahmad Munadi
Teknik Elektro, Universitas Pembangunan Pancabudi

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Memahami Konsep Limit Fungsi Aljabar dan Metode Perhitungannya Irvan Malay; Dava Al Basyrah; Indika Maulana Siddiq; Muhammad Hafiz; Ahmad Munadi
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 10 No. 1 (2026)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v10i1.36343

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memahami secara mendalam konsep limit fungsi aljabar serta metode perhitungannya melalui pendekatan kualitatif deskriptif yang bersumber dari buku, jurnal, dan literatur daring. Limit fungsi merupakan konsep dasar dalam kalkulus yang menjelaskan perilaku fungsi ketika variabel mendekati suatu titik tertentu. Pemahaman terhadap limit tidak hanya berfokus pada aspek prosedural, tetapi juga menekankan makna konseptual dalam proses mendekati nilai batas. Hasil kajian menunjukkan bahwa metode perhitungan limit seperti substitusi langsung, pemfaktoran, pembagian dengan pangkat tertinggi penyebut, dan penggunaan faktor sekawan membantu siswa menentukan nilai limit secara sistematis dan logis. Namun, kesulitan masih muncul akibat rendahnya pemahaman konseptual dan kecenderungan pembelajaran yang menekankan pada langkah prosedural. Oleh karena itu, diperlukan strategi pembelajaran yang memadukan pemahaman konseptual dan visualisasi menggunakan media digital seperti GeoGebra untuk meningkatkan pemahaman siswa. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi dasar bagi pengembangan pembelajaran matematika yang lebih bermakna dan kontekstual.