Koneksi
Vol 1, No 2 (2017): Koneksi

Gaya Kepemimpinan Pemilik Rumah Makan Asam Dalam Membangun Kinerja Karyawan

Jennifer Jennifer (Universitas Tarumanagara)
Sunarto Sunarto (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2018

Abstract

Rumah Makan Asam merupakan sebuah rumah makan yang menyajikan makanan khas Bagan Siapi-Api dan terletak di Teluk Gong, Jakarta Utara. Banyak cara yang dilakukan guna menunjang eksistensi rumah makan ini. Salah satu caranya adalah dengan meningkatkan kinerja karyawan agar para konsumen merasa puas saat melakukan transaksi. Rumah makan ini sendiri telah buka selama 21 tahun, sebuah waktu yang tidak dapat dikatakan singkat. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana gaya kepemimpinan pemilik Rumah Makan Asam dalam membangun kinerja para karyawannya. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif, dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan pengumpulan dokumen lainnya. Dari hasil penelitian, pemilik Rumah Makan Asam memiliki gaya kepemimpinan partisipatif, serta menganut Teori Y, dan memiliki kisi kepemimpinan dengan gaya santai.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

koneksi

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Koneksi (E-ISSN : 2598 - 0785) is a national journal, which all articles contain student's writing, are published by Faculty of Communication Universitas Tarumanagara. Scientific articles published in Koneksi are result from research and scientific studies conduct by Faculty of Communication ...