Di dalam penelitian ini, telah dibahas model matematika yang menunjukkan interaksi antara satu prey rentan dan prey terinfeksi dengan dua predator. Interaksi antara predator dan prey menggunakan fungsi respon Holling tipe II. Pertumbuhan predator dan prey menggunakan fungsi logistik. Dari model tersebut diperoleh delapan titik ekuilibrium. Kestabilan lokal masing-masing titik ekuilibrium dianalisis dengan metode linierisasi. Kemudian simulasi numerik menunjukan interaksi antara dua predator, prey rentan dan prey terinfeksi.
Copyrights © 2018