Jurnal Riset Akuntansi dan Keuangan
Vol 3 No. 1 Tahun 2017

PENGARUH KOMPETENSI, INDEPENDENSI DAN INTEGRITAS AUDITOR TERHADAP KUALITAS AUDIT

Lumban Gaol, Romasi (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2019

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris tentang pengaruh kompetensi, independensi dan integritas auditor terhadap kualitas audit pada Kantor Akuntan Publik di Kota Medan. Populasi penelitian adalah seluruh Auditor Kantor Akuntan Publik di Kota Medan dengan jumlah Auditor sebanyak 70 orang sebagai sampel penelitian. Berdasarkan uji koefisien determinasi menunjukkan bahwa variabel kualitas audit dijelaskan oleh variabel kompetensi, independensi, dan integritas sebesar 72,2%, sedangkan sisanya 27,8% dijelaskan oleh sebab lain di luar model. Hasil statistik dengan uji F diperoleh nilai F-hitung sebesar 30,381 dengan probabilitas 0,000. Karena probabilitas jauh lebih kecil dari nilai signifikan 0,05, maka model regresi dapat digunakan untuk memprediksi kualitas audit atau dapat dikatakan bahwa kompetensi, independensi, dan integritas auditor secara simultan berpengaruh terhadap kualitas audit. Hasil uji t menunjukkan bahwa variabel kompetensi berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas audit, sehingga semakin baik tingkat kompetensi, maka akan semakin baik kualitas audit yang dilakukannya. Variabeli Independensi berpengaruh secara positif signifikan terhadap kualitas audit, sehingga semakin independen seorang auditor, maka akan semakin baik kualitas audit yang dilakukannya. Variabel integritas berpengaruh positif terhadap kualitas audit, sehingga semakin baik tingkat integritas, maka akan semakin baik kualitas audit yang dilakukannya.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JRAK

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Riset Akuntansi dan Keuangan, terbit sejak 2015, merupakan Media Riset Akuntansi dan Keuangan yang menyajikan artikel hasil penelitian (empiris) serta isu akuntansi dan keuangan terkini yang mencakup Akuntansi Keuangan, Akuntansi Biaya, Akuntansi Manajemen, Akuntansi Sektor Publik, Akuntansi ...