Jurnal Sistem dan Informatika
Vol 12 No 1 (2017)

Dashboard System Penerimaan Mahasiswa Baru di STIKOM Bali

I Gst Ngurah Nyoman Bagiarta (Unknown)
I Gst Ngurah Wardana (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Nov 2017

Abstract

Seiring pertumbuhan data yang semakin tinggi, diperlukan visualisasi yang lebih atraktif dan efektif sehingga informasi yang terkandung didalamnya bisa memberikan gambaran yang lebih jelas dan sistematis. Sistem Penerimaan Mahasiswa baru di STIKOM Bali memerlukan monitoring sistem yang mampu memberikan informasi lengkap dan sistematis dalam bentuk dashboard informasi mengenai kinerja pendaftaran, kelulusan ujian masuk, tingkat registrasi ulang, tingkat perwalian serta yang lainnya. Tahapan penelitian meliputi pengumpulan data, penentuan Key Performance Indikator(KPI) untuk menentukan sasaran dan kinerja yang ingin dicapai dan diukur. Metode perancangan menggunakan kerangka kerja zachman framework dan UML sebagai basis pemodelan. Hasil penelitian dengan menggunakan data penerimaan mahasiswa baru dari tahun 2010 sampai 2015 menunjukkan kecendrungan trend sideway dan beberapa indikator kinerja ada yang mencapai kinerja baik dan sedangsesuai target yang ditetapkan. Adanya sistem ini maka pihak eksekutif dapat memantau dan memonitor kinerja unit penerimaan mahasiswa baru, dapat mengidentifikasi permasalahan yang ada dan mampu membuat strategi untuk mengatasinya

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JSI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Sistem dan Informatika (JSI) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Bagian Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (P2M) STIKOM Bali. Jurnal Sistem dan Informatika (JSI) terbit dua kali dalam satu tahun, yakni setiap bulan Mei dan Nopember. Jurnal ini berisi makalah-makalah ilmiah hasil ...