PERENNIAL
Vol. 6 No. 2 (2010)

BASIC PROPERTIES OF SENTANG WOOD (Melia excelsa Jack) AND ITS SUITABILITY AS ORIENTED STRAND BOARD MATERIALS

Apri Heri Iswanto (Unknown)
Fauzi Febrianto (Unknown)
Imam Wahyudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2010

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat kesesuaian kayu sentang sebagai bahan baku berdasarkan tinjauan sifat dasarnya dalam hal ini anatomi, fisis, dan kimia. Metode yang digunakan dalam penentuan struktur kayu yaitu teknik maserasi dan mikrotom, sifat fisik berdasarkan standar BS-373 (1957), dan sifat kimia menggunakan standar TAPPI. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) struktur kayu: kayu sentang cocok dipergunakan sebagai bahan baku OSB karena memiliki dinding sel tipis sampai sedang, pori relatif banyak. Ini merupakan dua faktor yang berperan penting dalam hal perekatan dan proses pengempaan; (2) sifat fisik: kayu sentang memiliki BJ sedang, nilai T/R untuk kering udara dan oven masing-masing 1,25 and 1,17; serta (3) sifat kimia: kayu sentang memiliki kandungan ekstraktif sedang, kandungan selulosa tinggi dan lignin dan kadar abu sedang. Kata kunci: kayu sentang, struktur kayu, fisis, kimia

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

perennial

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Environmental Science

Description

“PERENNIAL” adalah artikel ilmiah hasil penelitian dan review asli dalam bidang teknologi, pengolahan, dan kebijakan pemanfaatan hasil hutan serta belum pernah dipublikasikan dan tidak sedang dalam proses penelaahan dalam jurnal ilmiah, bulletin, atau bentuk publikasi lainnya. Artikel yang ...