Konteks komunikasi massa terkini di Indonesia khususnya di media sosial menunjukkan konstelasi berita yang mengarah kepada perang hoaks serta bertebarannya akun-akun palsu (bot). Penelitian ini bertujuan untuk memahami secara normatif peran historis teks yang melatarbelakangi munculnya karakteristik anonim ini berikut pola-pola terkini yang disajikan olehnya di ruang publik. Internet sebagai laboratorium komunikasi merupakan subjek utama content analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media sosial memiliki potensi perluasan dan penyebaran komunikasi yang lebih intens dan massif bila dibandingkan dengan medium internet lainnya.Kata kunci: anonim, hoaks, komunikasi
Copyrights © 2018