Jurnal Labora Medika
Vol 3, No 1 (2019): Jurnal Labora Medika

SINTESIS SENYAWA ETIL LAURAT MENGGUNAKAN VARIASI VOLUME KATALIS ASAM SULFAT PEKAT

Susanti, Maria Mita (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2019

Abstract

Senyawa ester asam lemak digunakan dalam berbagai industri kimia, seperti industri kosmetika, pembuatan zat adiktif makanan, bahan zat antara industri farmasi dan sebagai substitusi bahan bakar diesel salah satu contohnya yaitu etil laurat. Etil laurat disintesis melalui proses esterifikasi dengan mereaksikan asam laurat dan etanol ditambahkan dengan H2SO4(p) sebagai katalis. Reaksi esterifikasi membutuhkan katalis untuk mempercepat reaksi dan mempengaruhi jumlah ester yang terbentuk sehingga perlu dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh volume katalis H2SO4(p) terhadap sintesis senyawa etil laurat. Jenis penelitian ini merupakan penelitian eksperimental untuk mengetahui adanya pengaruh variasi volume katalis H2SO4(p) terhadap hasil sintesis etil laurat. Variabel yang diamati yaitu variasi volume katalis H2SO4(p) (0,5 mL, 0,75 mL dan 1 mL) terhadap nilai derajat esterifikasi yang direaksikan selama 5 jam dengan perbandingan variasi rasio molar asam laurat dan etanol yang digunakan yaitu 1:7. Analisa data statistik yang diperoleh diuji dengan menggunakan uji Oneway Anova. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh variasi volume katalis H2SO4(p) terhadap hasil sintesis etil laurat. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa hasil sintesis terbaik diperoleh pada volume katalis H2SO4(p) 0,5 ml yaitu sebesar 94,20%. Analisis data statistika diperoleh nilai signifikansi 0,000 (p < 0,05) yang berarti terdapat pengaruh variasi volume katalis terhadap hasil sintesis etil laurat.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JLabMed

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Labora Medika (JlabMed) menyediakan media untuk mempublikasikan artikel-artikel ilmiah sebagai hasil penelitian dan pengembangan di bidang Analis Kesehatan (laboratorium medik). JlabMed menerbitkan artikel penelitian di bidang Analis Kesehatan (laboratorium medik) dengan ruang lingkup sebagai ...