Bhineka Tunggal Ika: Kajian Teori dan Praktik Pendidikan PKN
Vol 6, No 1 (2019): Bhineka Tunggal Ika : Kajian Teori dan Praktik Pendidikan PKn

UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PPKn DI SMP NEGERI 13 PALEMBANG

gita pratiwi (FKIP Universitas Sriwijaya)
sri artati waluyati (FKIP Unsri)
kurnisar kurnisar (FKIP UNSRI)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya yang telah dilakukan oleh guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PPKn. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dengan mengambil lokasi di SMP Negeri 13 Palembang dan menjadikan siswa sebagai subjek penelitian. Sampel diperoleh dengan menggunakan teknik purposive sampling dan snowball sampling dengan jumlah informan sebanyak tujuh orang yang terdiri dari wakil kepala sekolah, guru PPKn dan peserta didik. Uji keabsahan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah uji credibility, uji transferability dan uji confirmability. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi, wawancara dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Berdasarkan hasil analisis data dokumentasi, wawancara dan observasi dapat diketahui bahwa upaya guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran PPKn di SMP Negeri 13 Palembang yaitu dengan membangkitkan minat siswa, menciptakan suasana belajar menyenangkan, komentar dan pujian, menciptakan persaingan dan kerjasama, memberikan penilaian. Kata-kata Kunci: upaya guru, motivasi belajar siswa

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jbti

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Bhineka Tunggal Ika (BTI), p-ISSN 2355-7265, is an online peer-reviewed journal and aims to provide a forum for researchers, professionals, lecturer, and educational practitioners on all topics related to civics education or PPKn. Bhineka Tunggal Ika consists of high-quality technical manuscripts on ...