Latar belakang: Penggunaan antibiotik profilaksis ditujukan untuk mengurangi ILO. Penggunaan antibiotik profilaksis terbukti dapat mengurangi kejadian ILO dan dianjurkan untuk diberikan pada tindakan yang memiliki tingkat risiko infeksi yang tinggi. Antibiotik yang digunakan dalam seksio sesarea berdasarkan laporan ASHPÂ adalah golongan penisilin dan sefalosporin generasi pertama (cefazolin). Tujuan: Mengetahui efektivitas biaya pada penggunaan antibiotik profilaksis amoxicillin dan cefazolin pada kasus bedah sesar di RSUD Jombang tahun2017. Metode: Desain penelitian cross-sectional yang dilakukan secara retrospektif dengan perspektif Rumah Sakit. Hasil: Cefazolin memiliki nilai efektifitas yang lebih besar dan nilai ACER yang lebih kecil dari pada amoxicillin yaitu nilai efektivitas terapi 0,907 dengan nilai ACER Rp6.696.388.81 sedangkan amoxicillin 0,861 dengan nilai ACER Rp7.231.116.61. Simpulan: Antibiotik cefazolin lebih cost-effective dibandingkan dengan amoxicillin.
Copyrights © 2019