JPG: JURNAL PENELITIAN GURU
Vol. 2 No. 01 (2019): JURNAL PENELITIAN GURU (JPG)

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATERI PECAHAN SEDERHANA MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD

USMAWATI USMAWATI (SD Negeri Leles III)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Pecahan Sederhana melalui penerapan Model model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams-Achievement Division (STAD) pada siswa Kelas III SD Negeri Leles III Kecamatan Sagalaherang Kabupaten Subang semester genap tahun pelajaran 2016/2017. Subyek penelitian terdiri dari 15 orang siswa yang heterogen. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus sertiap siklus terdiri dari 3 pertemuan , pada 2 pertemuan awal pembelajaran tentang pembahaasan materi pelajaran, sedangkan pertemuan ke 3 dilaksanakan tes formatif. Rata- rata hasil tes formatif siklus 1 adalah 69,33 dan rata- rata hasil tes formatif siklus 2 adalah 80,00. Hasil penelitian ini menunjukan adanya peningkatan nilai rata- rata sebesar 10,67 (15,39%). Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pembelajaran melalui penerapan model Pembelajaran kooperatif tipe Student Teams-Achievement Division (STAD) dapat meningkatkan hasil belajar siswa Kelas III SD Negeri Leles III Kecamatan Sagalaherang Kabupaten Subang semester genap tahun pelajaran 2016/2017 pada materi Pecahan Sederhana

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JPG

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Penelitian Guru merupakan jurnal di bawah naungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Subang. Jurnal ini mempublikasikan naskah-naskah artikel ilmiah dalam semua bidang ilmu pendidikan. Jurnal ini difokuskan untuk mewadahi publikasi ilmiah dari hasil penelitian guru baik pada ...