Jurnal Matematika UNAND
Vol 6, No 2 (2017)

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DIVIDEN DENGAN MENGGUNAKAN ANALISIS JALUR (STUDI KASUS: DATA IDX LQ45 TAHUN 2016)

Istiqamah . (Unknown)
Maiyastri . (Unknown)
Dodi Devianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jul 2017

Abstract

Analisis jalur (Path Analysis) merupakan pengembangan dari analisis regresi yang digunakan untuk menganalisis pola hubungan antar variabel dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh langsung dan tidak langsung seperangkat variabel eksogen terhadap variabel endogen. Pada penelitian ini, analisis jalur digunakan untuk mengetahui variabel-variabel yang berpengaruh langsung dan tidak langsung terhadap besar pembayaran dividen. Variabel-variabel yang dianalisis yaitu laba perusahaan, penjualan, hutang, modal, total asset turnover, return on equity, firm size, net profit margin, book value pershare, dan price earning ratio. Setelah dilakukan analisis jalur, variabel yang berpengaruh langsung adalah hutang, total asset turnover, return of equity, firm size, net profit margin, book value pershare dan variabel yang berpengaruh tidak langsung adalah laba perusahaan, penjualan, hutang, total asset turn over dan net profit margin.Kata Kunci: Analisis jalur, pengaruh langsung, pengaruh tidak langsung, besar pembayaran dividen

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jmua

Publisher

Subject

Computer Science & IT Mathematics

Description

Fokus dan Lingkup dari Jurnal Matematika FMIPA Unand meliputi topik-topik dalam Matematika sebagai berikut : Analisis dan Geometri Aljabar Matematika Terapan Matematika Kombinatorika Statistika dan Teori ...