Jurnal Muara Ilmu Ekonomi dan Bisnis
Vol 1, No 1 (2017): Jurnal Muara Ilmu Ekonomi dan Bisnis

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI AGRESIVITAS PAJAK PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI 2013–2015

W, Djeni Indrajati (Unknown)
Djumena, Sandy (Unknown)
Yuniarwati, Yuniarwati (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 May 2017

Abstract

Beberapa penelitian tentang faktor yang mempengaruhi agresivitas pajak telah dilakukan dengan hasil yang belum konsisten. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris faktor likuiditas, leverage, capital intensity, komisaris independen dengan agresivitas pajak perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan 63 perusahaan terpilih sebagai sampel. Analisis data dilakukan dengan statistic deskriptif, uji asumsi klasik dan uji hipotesis (analisis regresi berganda, uji F dan uji t). Hasil penelitian menunjukkan hanya likuiditas yang memiliki pengaruh signifikan terhadap agresivitas pajak perusahaan sedangkan pengujian secara simultan memiliki pengaruh. Didapati juga bahwa semua variabel independen mempunyai pengaruh positif terhadap agresivitas pajak, sehingga hipotesis H2 dan H4 ditolak. Likuiditas  perusahaan agaknya lebih ditujukan untuk berekspansi jangka pendek, dan komisaris independen belum mampu meredam agresivitas pajak perusahaan. Kata Kunci: Likuiditas, Leverage, Capital Intensity, Komisaris Independen, Agresivitas Pajak             

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jmieb

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Muara diterbitkan dalam rangka mendukung upaya pemerintah Republik Indonesia, khususnya Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi untuk meningkatkan jumlah publikasi ilmiah di tingkat Nasional. Jurnal Muara ini juga dapat menjadi wadah publikasi bagi para mahasiswa (S1, S2 maupun ...